Jumat, 11 Mei 2012

blended learnig 2


Blended learning merupakan metode pembelajaran yang mengkombinasikan antara metode belajar yang modern dan yang seperti biasa kita lakukan di dalam kelas.
Blended learning ini di dukung oleh peranan teknologi yang berkembang saat ini, seperti internet, video conference, dan lain-lain , yang memungkinkan terjadinya interaksi di  dalam nya, sehingga satu sama lain dapat melakukan feedback terhadap yang lain nya
Blended learning ini dapat dilakukan apabila :
• Proses belajar mengajar tidak hanya tatap muka, namun menambah waktu pembelajaran dengan
  memanfaatkan teknologi dunia maya.
• Mempermudah dan mempercepat proses komunikasi non-stop antara pengajar dan siswa.
• Siswa dan pengajar dapat diposisikan sebagai pihak yang belajar.
• Membantu proses percepatan pengajaran.

Perkembangan teknologi informasi yang sangat pesat dewasa ini, khususnya perkembangan teknologi internet turut mendorong berkembangnya konsep pembelajaran jarak jauh ini. Ciri teknologi internet yang selalu dapat diakses kapan saja, dimana saja, multiuser serta menawarkan segala kemudahannya telah menjadikan internet suatu media yang sangat tepat bagi perkembangan pendidikan jarak jauh selanjutnya. Hal ini lah mengapa untuk saat ini sistem pembelajaran secara blended learning masih sangat baik di terapkan di Indonesia agar lebih dapat terkontrol secara tradisional juga.


Gak perlu diragukan lagi tentang kelebihan metode ini, namun metode ini sendiri masih memiliki beberapa kelemahan seperti :

• Media yang dibutuhkan sangat beragam, sehingga sulit diterapkan apabila sarana dan prasarana tidak mendukung.
• Tidak meratanya fasilitas yang dimiliki pelajar, seperti komputer dan akses internet. Padahal dalam blended learning diperlukan akses internet yang memadai, apabila jaringan kurang memadai akan menyulitkan peserta dalam mengikuti pembelajaran mandiri via online.
• Kurangnya pengetahuan masyarakat terhadap penggunaan teknologi
• Tidak meratanya fasilitas yang dimiliki pelajar, seperti komputer dan akses internet

blended learning




Hari jumat semalam kami mencoba melakukan metode blended learning sewaktu mata kuliah psikologi pendidikan, kami melakukan nya dengan fasilitas group chat dari google talk , dimana setiap orang yang berada di group dakat saling berdiskusi dan memberikan feedback kepada yang lain nya.

 Jujur aja, Pertama nya sih ngerasa lumayan ribet dengan metode ini , karena baru-baru aja makai akun google mail dan google talk, jadi harus beradaptasi lagi dengan penggunaan nya, dan terlebih lagi waktu melakukan metode ini tidak di dukung dengan koneksi internet yang baik, sehingga sewaktu melakukan diskusi di group terkadang terputus-putus.